Deskripsi
SINOPSIS:Islam mengatur semua aspek kehidupan. Tak ada satu pun hal menyangkut kehidupan manusia yang tidak diatur dalam Islam. Apalagi dalam urusan membina keluarga. Rasulullah memberikan rambu-rambu untuk umatnya dalam hal memilih istri dan suami sehingga terbentuk ketenteraman di dalam keluarga. Membina keluarga bertujuan untuk menjalin hubungan di antara sesama Muslim karenanya cara yang ditempuh pun harus menumbuhkan kesenangan di antara kedua pihak. Melamar cara yang lazim dilakukan sebelum tahapan pernikahan diselenggarakan. Bolehkah seorang laki-laki melamar seorang perempuan yang telah dilamar oleh orang lain? Sudah mahramkah status si pelamar bila telah melamar seorang perempuan? Semua pertanyaan tersebut dikupas di buku Ensiklopedia Pernikahan ini. Semua Muslim dan Muslimah wajib mengetahui cara memilih suami atau istri dan bagaimana melamar yang disyari’atkan oleh Islam. Selamat menyelami buku karya Husein Muhammad Yusuf dan Muhammad Nashiruddin al-Albani ini!
PENULIS:Hussein M. Yusuf
PENERBIT:GEMA INSANI
KATEGORI:Buku
SEGMENTASI:Umum
TEMA:Pernikahan
There are no reviews yet.